Apa perbedaan antara MamiPrime dengan MamiAds?
MamiPrime dan MamiAds adalah produk yang berbeda dan berdiri sendiri.
MamiPrime menempatkan iklan kos Anda di tempat-tempat yang mudah terlihat oleh pengguna di dalam platform Mamikos. Sebagai contoh, dengan memakai MamiPrime – Halaman Hasil Pencarian, Anda dapat memasang iklan kos Anda di bagian teratas pada daftar kos hasil pencarian yang banyak dikunjungi oleh para pencari kos. Atau dengan MamiPrime – Halaman Pencarian, kos dapat muncul di bagian khusus teratas pada halaman pencarian kos.
Sedangkan MamiAds hanya meningkatkan posisi iklan Anda agar lebih tinggi di hasil pencarian dibanding iklan lain yang tidak memakai MamiAds.
Dengan kata lain, MamiPrime jauh meningkatkan visibilitas kos Anda dibanding jika hanya dengan MamiAds.